Stamina merupakan kemampuan tubuh untuk bertahan dalam beraktivitas pada kondisi berat. Secara medis pengertian stamina adalah gabungan dari kemampuan jantung, paru, otot untuk tidak lekas capek dalam waktu singkat.
Seseorang dengan stamina yang baik tidak akan gampang merasa capek meskipun ia berolahraga atau bekerja berat. Sebaliknya, jika staminanya buruk, dengan aktivitas, beban dan kecepatan yang sama akan merasa gampang lelah.
Ada beberapa penyebab stamina menurun, Misalnya saja karena kurangnya kecukupan vitamin, protein, mineral maupun gizi lain yang dibutuhkan tubuh. Penyebabnya ialah pola makan yang tidak teratur dan kecenderungan untuk tidak memperhatikan zat-zat gizi pada makanan yang dikonsumsi. Padahal kebutuhan ini harus diseimbangkan dengan aktivitas yang dilakukan setiap harinya.
Hal lain yang menyebabkan menurunnya stamina adalah stress. Ini biasanya terjadi pada mereka yang hidup di kota-kota besar. Persoalan-persoalan yang menekan tanpa dibarengi kemampuan untuk mengatasinya adalah pemciu stress yang potensial.
Kurangnya olah raga juga merupakan salah satu penyebab menurunnya stamina. Berbagai penelitian telah membuktikan, mereka yang sedikit melakukan olahraga berisiko terkena berbagai macam penyakit.
Oleh karena itu, untuk meningkatkan stamina secara sempurna, cobalah menerapkan pola hidup sehat berimbang, mengurangi stress, berolahraga. Dengan rajin berolahraga dapat memberikan dampak positif tidak hanya bagi tubuh namun juga bagi psikis seseorang.
Dampak positif dengan rajin berolahraga antara lain :
Referensi: Intisari
Seseorang dengan stamina yang baik tidak akan gampang merasa capek meskipun ia berolahraga atau bekerja berat. Sebaliknya, jika staminanya buruk, dengan aktivitas, beban dan kecepatan yang sama akan merasa gampang lelah.
Ada beberapa penyebab stamina menurun, Misalnya saja karena kurangnya kecukupan vitamin, protein, mineral maupun gizi lain yang dibutuhkan tubuh. Penyebabnya ialah pola makan yang tidak teratur dan kecenderungan untuk tidak memperhatikan zat-zat gizi pada makanan yang dikonsumsi. Padahal kebutuhan ini harus diseimbangkan dengan aktivitas yang dilakukan setiap harinya.
Hal lain yang menyebabkan menurunnya stamina adalah stress. Ini biasanya terjadi pada mereka yang hidup di kota-kota besar. Persoalan-persoalan yang menekan tanpa dibarengi kemampuan untuk mengatasinya adalah pemciu stress yang potensial.
Kurangnya olah raga juga merupakan salah satu penyebab menurunnya stamina. Berbagai penelitian telah membuktikan, mereka yang sedikit melakukan olahraga berisiko terkena berbagai macam penyakit.
Oleh karena itu, untuk meningkatkan stamina secara sempurna, cobalah menerapkan pola hidup sehat berimbang, mengurangi stress, berolahraga. Dengan rajin berolahraga dapat memberikan dampak positif tidak hanya bagi tubuh namun juga bagi psikis seseorang.
Dampak positif dengan rajin berolahraga antara lain :
- Perbaikan keadaan umum
- Peningkatan rasa percaya diri
- Perbaikan kesadaran tubuh
- Penurunan tendensi untuk menderita depresi, mengurangi keresahan atau kegelisahan
- Perbaikan kemampuan mengatasi stress
- Pembentukan keseimbangan jiwa dan raga
- Peningkatan kualitas tidur
- Perbaikan kontak sosial
- Perbaikan kemampuan berkonsentrasi
- Berkurangnya penggunaan obat-obatan
- Lebih sadar pola makan yang baik
- Penurunan tendensi kelebihan berat badan
- Menurunnya metabolisme lemak
- Menurunnya kadar lemak darah
- Peningkatan daya tahan tubuh
- Perbaikan sistem pencernaan
- Perlindungan terhadap resiko penyakit jantung.
Referensi: Intisari