3 Juli 2015

15 Hal Yang Tidak Diketahui Tentang Hitler

Tipsiana.com - Siapa yang tak kenal Adolf Hitler. Tokoh paling dibenci sekaligus paling dikenal pada masa Perang Dunia II ini begitu fenomenal. Tindakannya menginvasi Eropa dan Rusia cukup membuatnya menjadi pemimpin yang ditakuti. Tapi kejahatan terbesarnya kepada orang Yahudi menjadikannya sebagai salah satu manusia paling di benci di Dunia.

Ia dijuluki sebagai diktator paling ditakuti di era modern. Tapi mungkin banyak fakta yang belum kita ketahui tentang Hitler. Ia ternyata seorang pelukis handal dengan lukisan yang sangat indah. Dan tahukah Anda, di masa muda ia jatuh cinta pada gadis yahudi? Masih banyak lagi fakta yang akan membuat Anda punya perspektif baru dari seorang Hitler.


Kumis Ikonik

Sekretaris Media Propaganda miliknya pernah meminta Hitler untuk mencukur kumis uniknya. Tapi ia menolak karena menyukainya. Hitler ternyata salah satu fans berat Charlie Chaplin, sang komedian paling tenar pada masa itu.

Hampir mati tenggelam

Hitler muda pernah hampir mati tenggelam pada umur 4 tahun. Seorang pendeta berhasil menyelamatkan nyawanya. Dan ini adalah peristiwa diujung maut pertama yang dialaminya, namun bukan yang terakhir.

Cinta Pertama

Cinta pertama Hitler adalah seorang gadis yahudi bernama Stefanie Isak. Ia bertemu pada tahun 1905 pada usia 16 tahun. Mereka satu sekolah, dan Hitler menjadi pengagum rahasia Stefanie. Hitler tak pernah mengungkapan perasaannya pada Stefanie. Sangat ironis, ketika muda ia mencintai seorang yahudi, namun setelah dewasa yahudilah yang paling dibencinya.


Hampir mati pada Perang Dunia I

Adolf Hitler hampir tewas selama Perang Dunia I. Ia luka cukup parah saat melawan Inggris. Tentara Inggris membiarkannya tetap hidup, tanpa mengetahui kalau nantinya Hitler akan kembali menjadi musuh utama mereka.

Pemimpin tanpa kehadiran

Sebagai pemimpin NAZI, Hitler tak pernah sekali pun mengunjungi salah satu kamp konsentrasi tempat para yahudi di bantai.

Dilarang Merokok

Hitler menjadi salah satu tokoh anti rokok yang paling sukses mengkampanyekan larangan merokok dalam sejarah.

Musuhnya adalah keponakannya sendiri

Hitler memborbardir rumah keponakannya sendiri yang berada di Liverpool selama perang melawan Inggris, entah disengaja atau tidak. Sang keponakan kemudian pergi ke Amerika bergabung dengan tentara AS untuk bertempur melawan pamannya sendiri.


Punya Tokoh Idola

Hitler sangat terinspirasi pada perancang mobil terkenal, Henry Ford. Bahkan di meja kerjanya terpajang foto Henry Ford ini.


Man of The Year

Hitler menjadi 'Man of The Year' majalah Time pada 1938. Maksudnya untuk menggambarkan betapa negatifnya tindakan yang ditempuh Hitler. Tapi tetap saja julukan 'Man of The Years' menjadi terasa aneh disematkan pada Hitler.

Pecinta Binatang

Hitler adalah seorang vegetarian, dan begitu menentang kekejaman pada hewan. Dalam sebuah foto tampak ia memiliki seekor anjing gembala Jerman yang merupakan hewan piaraan kesayangannya.


Hitler masuk dalam nominasi penghargaan Perdamaian Nobel

Dengan alasan yang tidak begitu jelas, Adolf hitler dinominasikan sebagai pemenang penghargaan Perdamaian Nobel pada tahun 1939.

Tidur saat Invasi D-Day

Banyak teori yang diutarakan tentang penyebab kesuksesan serangan tentara sekutu sukses pada D-Day. Serangan ini menjadi pintu masuk pertama kemenangan tentara sekutu terhadap Jerman. Info yang berkembang, pada saat serangan dimulai Hitler sedang tidur, dan jenderal perangnya tak berani mengambil keputusan sendiri tanpa persetujuan Hitler, tapi ia juga tak berani membangunkan Hitler yang masih tidur.

Tak semua Yahudi Jahat

Rupanya, tidak semua orang yahudi pantas dibunuh. Hitler kenal dengan seorang dokter yahudi asal Austria yang pernah menjadi dokter keluarganya. Hitler melindungi dokter tersebut dari penangkapan dengan alasan dokter tersebut adalah seorang "Yahudi mulia."

Royalti Buku Hitler untuk Amal

Hampir 100 persen keuntungan yang didapat dari buku karangan Hitler "Mein Kampf" diberikan untuk amal. Bavaria memegang hak royalti buku tersebut dan dipercaya mengatur penyalurannya. Namun, negara ini kadang sulit menemukan lembaga yang mau menerima uang tersebut.


Hitler seorang Pelukis

Pada waktu senggang, Hitler berubah menjadi seorang pelukis handal. Ini salah satu lukisan karya Adolf Hitler yang indah.