15 September 2015

"Umbrella Dad" Aksi Sang Ayah yang Menyita Jutaan Pasang Mata

Tipsiana.com - Berbicara tentang kasih sayang orang tua, pasti yang terlintas pertama kali dalam pikiran kita adalah kasih sayang ibu dibandingkan kasih sayang ayah. Tidak ada memang yang mampu menandingi kasih seorang ibu, namun kasih sayang seorang ayah tidak kalah penting dalam membentuk karakter seorang anak.

Seperti yang terekam dalam sebuah gambar berikut ini, dimana dalam dunia yang biasanya hanya berita buruk yang selalu menjadi sorotan dan sering dimuat di halaman depan. Ternyata kisah "Umbrella Dad" yang mencerminkan kasih sayang seorang ayah ini mampu menghangatkan hati lebih dari 3 juta pasang mata.


Dalam foto yang diposting di laman imgur dan menjadi viral ini, terlihat seorang ayah yang memegang bungkusan makanan dan tas kerja di tangan kirinya, sedang tangan kanannya memegang payung untuk anaknya yang berjalan beriringan di tengah hujan lebat. Sang ayah sama sekali tidak menggunakan payung itu, ia rela berbasah-basahan demi menjaga anaknya agar tetap kering.

Banyak pujian atas apa yang dilakukan ayah tersebut kepada anaknya. Apa yang dilakukan sang ayah mengajarkan untuk memprioritaskan orang yang lebih membutuhkan ketimbang dirinya.


Namun selalu saja ada yang memberikan kritikan bahwa apa yang dilakukan sang ayah adalah tindakan yang bodoh, dan tidak perlu sampai berbasah-basahan seperti itu.

"Berikan payung ke anak, anak digendong. Masalah selesai".
"Pakai jas hujan... #@*"

Beberapa dari mereka memberikan saran yang tampaknya tidak mengerti bahaya yang akan terjadi bila sang anak yang harus memegang payung. Bisa jadi angin justru akan menghempaskannya. Dengan payung di tangan sang ayah maka ia akan lebih mudah mengontrol arah payung agar anaknya tetap aman terlindungi.

Namun tidak sedikit juga yang mengutarakan perasaan betapa beruntungnya memiliki seorang ayah, terlebih ayah yang seperti ini.

Begitu besarnya pengorbanan yang diberikan orang tua saat kita masih kanak-kanak hingga dewasa, yang sering tidak kita sadari atau bahkan kita lupakan. Pengabdian ayah yang tergambar dalam foto ini adalah gambaran kecil akan rasa tanggung jawab seorang ayah kepada anak dan rela mengorbankan kepentingannya demi anak karena kasih sayangnya.